1/31/2011

Usaha Segar Dari Usaha Minuman



Bisnis - Saat ini Bisnis minuman semakin banyak berkembang dan tampil dgn menu yg fresh, dan unik. Berbagai menu minuman belakangan ini juga sangat digemari para pecinta kuliner, maka tak heran kini banyak Bisnis franchise minuman yg bermunculan. Hal ini dipengaruhi karena secara tidak langsung Bisnis minuman menjadi teman sejati Bisnis makanan yg selalu laris di kalangan masyarakat.

Konsumen

Seluruh masyarakat dapat dijadikan sebagai target pasar, karena tidak dapat dipungkiri bahwa minuman juga menjadi kebutuhan pokok manusia selain kebutuhan makan. Dari bayi hingga orang tua pun juga bisa dijadikan sebagai konsumen.

Info Produk

Memulai Bisnis minuman, ada banyak pilihan menu yg dapat dicoba menjadi sebuah Bisnis. Dari mulai minuman dingin, hingga minuman hangat memiliki berbagai varian menu yg berpotensi memberikan untung besar. Misalnya saja menu minuman hangat yg sudah banyak ditemui dipasaran antara lain wedang tahu, wedang ronde, wedang uwuh, wedang jahe, bajigur, sekoteng, teh kemasan, hingga berbagai macam menu kopi dan cokelat yg dapat dijadikan sebagai menu minuman hangat maupun minuman dingin. Menu minuman dingin pun juga memiliki banyak penggemar, dari mulai es krim, es cendol, es buah, es teler, es doger, es degan, soup buah hingga salad buah juga dapat dijadikan sebagai menu andalan dalam menjalankan Bisnis minuman.

Pemasaran

Untuk membantu pemasaran Bisnis minuman, yg sering dilakukan para pelaku Bisnis yaitu menggunakan spanduk atau banner baik online maupun offline untuk menarik para konsumen. Selain itu bagi pelaku Bisnis minuman yg sudah besar, dapat mengembangkan pasarnya dgn cara membuka kemitraan atau franchise untuk para investor yg tertarik dgn Bisnis minumannya

Kelebihan Bisnis

Menjalankan Bisnis minuman memiliki beberapa kelebihan, diantaranya yaitu mudahnya menjalankan bisnis ini. Bisnis minuman termasuk Bisnis yg tidak memerlukan modal besar, dan tidak membutuhkan tempat Bisnis yg terlalu besar. Selain itu untuk menjalankan Bisnis ini cukup menggunakan gerobak, jadi bisa memilih menjalankan Bisnis dgn berkeliling atau memilih menetap di suatu tempat.

Kekurangan Bisnis

Selain kelebihan Bisnis, Bisnis minuman juga memiliki beberapa kekurangan. Bagi pengBisnis minuman dingin, besar laba yg mereka peroleh dipengaruhi oleh cuaca. Terutama bagi pelaku Bisnis minuman dingin, jika turun hujan maka omset mereka pun juga akan menurun.

Sedangkan untuk pelaku Bisnis minuman hangat waktu Bisnis mereka juga terbatas, biasanya penjual minuman hangat mulai berdagang sore hingga malam hari. Karena disiang hari minat konsumen untuk minuman hangat masih kurang.

Kunci Sukses

Untuk memperoleh untung besar dari Bisnis minuman masih sangat terbuka lebar. Ciptakan menu minuman baru yg belum ada di pasaran, sehingga Anda memiliki keistimewaan tersendiri untuk menarik minat para konsumen. Disamping itu pilih lokasi yg strategis untuk membuka Bisnis minuman. Dan yg ketiga adalah ciptakan brand produk minuman yg Anda jual dgn nama yg menarik.

Ingat Selalu ada jalan untuk menjalankan sebuah Bisnis, jika Anda jeli melihat peluang besar yg ada di depan mata.

Sumber: Bisnisukm.com

Temukan Info Lain Seputar Bisnis

Tidak ada komentar:

Posting Komentar