6/22/2010

Cara Memilih Bibit Tanaman Buah Naga



Sebelum kegiatan penanaman buah naga dilakukan, Bibit Tanaman harus disediakan terlebih dahulu. Langkah awal dalam menyediakan bibit adalah pemilihan bibit.

Pemilihan bibit buah naga ini merupakan faktor yang sangat penting dan cukup menentukan dalam keberhasilan budidaya tanaman buah naga.

Dalam pemilihan bibit, selain memilih jenis atau varietas tertentu, juga memilih kualitas bibit buah naga itu sendiri. Untuk lebih memastikan jenis atau varietas serta kulaitas bibit yang akan ditanam, sebaiknya dicari dari pembibit yang kredibel dan ahli .

Pembibit yang ahli biasanya melakukan pembibitan sendiri dari tanaman induk yang benar-benar terjaga keaslian dan kualitasnya. Pemilihan bibit akan berpengaruh besar terhadap proses pertumbuhan dan perkembangan tanaman, termasuk proses pembuahannya.

Bibit Tanaman buah naga yang baik mempunyai ciri-ciri seperti berikut :

1. Keadaan tanaman subur, sehat dan segar.
2. Batangnya nampak kokoh, bebas hama dan penyakit yang ditandai dengan kulit batang yang mulus tidak ada cacat bekas serangan hama dan penyakit, atau luka, patah.
3. Batang berwarna hijau tua serta ujungnya utuh dan lancip.

Bibit buah naga yang akan ditanam, jika didapat dari lokasi yang jauh dan berbeda kondisi agroklimatnya, tidak boleh langsung ditanam. Bibit seperti ini perlu diraawat terlebih dahulu untuk menyesuaikan dengan kondisi yang baru dan untuk menghindarkan dari stres.

Bibit buah naga yang demikian harus ditempatkan di areal penanaman paling tidak selama satu sampai dua bulan untuk beradaptasi dengan lingkungan yang baru. Perawatan dan pemupukan perlu dilakukan selama dalam perlakuan tersebut. Pupuk yang digunakan bisa menggunakan pupuk daun dengan kadar N yang tinggi.

infoagrobisnis.com

Temukan semuanya tentang Bisnis & Pasang Iklan: Iklan & Jasa - Iklan Baris & Iklan Gratis – Indonesia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar