5/27/2010

Menjaga Kulit dan Wajah Agar Tetap Cantik

Dalam dua bulan terakhir ini, bumi sedang mengalami perubahan suhu, menyebabkan perubahan cuaca menjadi lebih menentu, kelembaban udara pun bertambah. Sinar matahari langsung menembus kulit kita. Ultra violet yang diserap kulit kita pun bertambah banyak. Regenerasi kulit akan lebih aktif. Pada saat ini kita sebaiknya lebih care untuk merawat kulit kita, sehingga kondisi kulit tetap terjaga, mencegah penuaan dini dan menjaga kesehatan kulit. Bagaimana cara merawat kulit menghadapi perubahan cuaca ? Berikut beberapa tips untuk merawat kecantikan kulit wajah dan tubuh:

Tips-1: Bersihkan kulit dengan lembut

angin semilir menerpa wajah, membuat kita merasa nyaman, tapi menyebabkan debu dan kotoran menyumpat pori-pori kulit kita, menambah tebal tumpukan sel-sel kulit mati serta kotoran di kulit kita. Oleh sebab itu perawatan kulit yang paling utama adalah bersihkan kulit .

Jika kulit dicuci tidak bersih, maka tumpukan sel-sel kulit mati akan bertambah tebal, muncul komedo dan jerawat, hal ini menganggu penyerapan vitamin & nutrisi bagi kulit. Oleh sebab itu menjaga kebersihan kulit adalah hal yang paling utama.

Tips-2: Menjaga Kelembaban Kulit

Indonesia termasuk wilayah beriklim tropis dimana suhu udara rata-rata termasuk tinggi.Sinar matahari yang menyengat dapat merangsang kelenjar minyak bekerja lebih aktif, namun kulit sering mengalami dehidrasi. Oleh sebab itu sebaiknya pilihlah produk perawatan kulit yang memiliki kandungan air yang tinggi untuk menjaga kelembaban kulit, mencegah dehidrasi kulit dan mencegah penuaan dini dan menjaga kecantikan kulit.

Tips-3: Gunakan Scrub Secara Teratur

Kotoran dan sel-sel kulit mati yang menyumbat pori-pori kulit, menyebabkan kulit tampak kusam dan tidak dapat bernafas lega serta mengurangi kemampuan kulit untuk menyerap nutrisi. Untuk menghindari hal tersebut, gunakan SCRUB atau LULUR secara teratur. LULUR atau SCRUB berfungsi sebagai amplas, yang mengangkat kotoran serta sel-sel kulit mati dengan sempurna, membuat kulit dapat bernafas lega &mampu menyerap nutrisi dengan optimal,serta merangsang pertumbuhan sel kulit baru lebih cepat. Kulit akan tampak bersih dan bersinar.

Tips-4: Gunakan Bahan Kosmetik Pembantu

Jika kondisi kulit wajah atau tubuh Anda dalam kondisi kurang sehat, misalkan berjerawat, kusam atau terlihat kerutan dini, maka beberapa alternatip kosmetik perawatan atau pengobatan kulit bisa digunakan untuk mempercepat penyembuhan atau pemulihan kondisi kulit Anda.

Tips-5: Hindari Sinar Matahari secara Langsung

Untuk menjaga kesehatan kulit sebaiknya hindari sengatan sinar matahari secara langsung, gunakan produk perawatan kecantikan kulit yang mengandung SPF. Sesuaikan tingkat SPF dengan kebutuhan kulit anda

Tips-6: Perawatan dari Dalam

Untuk mendapatkan kulit yang sehat dan cantik bukan hanya mengandalkan perawatan dari luar saja namun perlu diperhatikan juga perawatan dari dalam. Kulit juga memerlukan nutrisi, makanan yang banyak mengandung vitamin A, C, dan E sangat baik bagi kulit, selain itu istirahat cukup dan olah raga juga akan membantu pertumbuhan kulit dan berpengaruh pada kondisi kulit. Tidak ketinggalan minum air putih, karena air adalah faktor yang sangat penting untuk menjaga kelembaban kulit, dan mencegah penuaan dini.



http://tradisionallulur.blogspot.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar